Path: Top -> Journal -> Jurnal Nasional Teknik Elektro dan Teknologi Informasi -> 2015 -> Vol 4, No 4 (2015)

Sistem Pendukung Keputusan Penerimaan Mahasiswa Baru dengan FAM (Studi Kasus : Politeknik Indramayu)

Sistem Pendukung Keputusan Penerimaan Mahasiswa Baru dengan FAM (Studi Kasus : Politeknik Indramayu)

Journal from gdlhub / 2016-11-19 08:59:23
Oleh : Munengsih Sari Bunga, Widyawan, JNTETI
Dibuat : 2015-11-01, dengan 1 file

Keyword : Fuzzy Associative Memory , Seleksi Mahasiswa, Sistem Pendukung Keputusan, SMS
Url : http://ejnteti.jteti.ugm.ac.id/index.php/JNTETI/article/view/165

Politeknik Indramayu merupakan Politeknik baru yang didirikan oleh Pemerintah Daerah Kabupaten Indramayu. Sesuai dengan misinya untuk menyiapkan lulusan yang kompeten dalam bidangnya, maka diperlukan proses seleksi penerimaan calon mahasiswa baru yang cukup ketat dengan tujuan menjaring calon mahasiswa yang berkualitas dan mampu bersaing dalam pasar global. Proses seleksi yang dilakukan memerlukan kriteria-kriteria seperti nilai ujian masuk, nilai ijazah, prestasi akademik dan non akademik, usia, dan penghasilan orangtua untuk menentukan siapa yang lulus dalam seleksi dan diterima sebagai mahasiswa di Politeknik Indramayu. Permasalahan yang akan diselesaikan adalah bagaimana merancang sebuah sistem pendukung keputusan berbasis web dan SMS Gateway dengan menggunakan metode Fuzzy Associative Memory (FAM) untuk menentukan siapa yang akan diterima menjadi mahasiswa di Politeknik Indramayu dengan mengelompokkan data mahasiswa baru ke dalam kategori diterima atau tidak diterima menjadi mahasiswa. SMS Gateway pada paper ini hanya menjalankan proses pengiriman informasi data calon mahasiswa yang dinyatakan diterima sebagai mahasiswa baru. Pengujian dilakukan dengan menggunakan 20 data sampel mahasiswa. Hasil penelitian menunjukkan bahwa sistem pendukung keputusan dengan metode FAM dapat membantu proses seleksi penerimaan mahasiswa baru dalam waktu yang lebih cepat kurang lebih selama 1 minggu.

Deskripsi Alternatif :

Polytechnic Indramayu is a new Polytechnic established by the District Government of Indramayu based on the Decree of the National Education Minister of Republik Indonesia Number 124/D/O/2008 and District Local Regulation of Indramayu No.5 of 2008. In accordance with its mission to prepare graduates who are competent in their field, the selection process is required to capture prospective students and to prepare their ability to compete in the global market. The selection process is conducted based on several criteria including the score of test entrance, highschool certificate, academic and non-academic achievement, age, and parental income for determining who will be accepted as a student. Issues to be resolved through this thesis is how to design a web-based decision support systems and sms using Fuzzy Associative Memory (FAM) to determine who will be accepted as a student at Polytechnic Indramayu by grouping data into two categories of new students, accepted or not accepted. SMS Gateway in this study only run the process of sending data information of students who are accepted as a new student. Test is conducted using 20 samples of student data. The number of 20 applicants can be processed by decision support systems that are made and the announcement of the results of entrance examinations and the results of new admissions can be done more quickly in about one week.

Beri Komentar ?#(0) | Bookmark

PropertiNilai Properti
ID Publishergdlhub
OrganisasiJNTETI
Nama KontakHerti Yani, S.Kom
AlamatJln. Jenderal Sudirman
KotaJambi
DaerahJambi
NegaraIndonesia
Telepon0741-35095
Fax0741-35093
E-mail Administratorelibrarystikom@gmail.com
E-mail CKOelibrarystikom@gmail.com

Print ...

Kontributor...

  • , Editor: sukadi

Download...

  • Download hanya untuk member.

    165-233-1-SM
    Download Image
    File : 165-233-1-SM.pdf

    (365213 bytes)